...

Apa Pentingnya SEO Agency? Bagaimana Cara Memilihnya?

DATE
READING DURATION
5 Mins
SHARE
seo-agency-dreambox

Jasa SEO agency merupakan sebuah wadah untuk membantu.

Sudahkah Anda mengetahui apa itu SEO Agency? Search Engine Optimization atau SEO merupakan strategi marketing terkini yang dibuat untuk memberikan keuntungan kepada pemilik situs.

Tujuannya bisa untuk meningkatkan jumlah pengunjung, mempromosikan produk, meningkatkan visibilitas situs, dsb. Penulisan konten mesti dilakukan profesional agar tidak terkesan memaksakan kata kunci yang selalu diulang pada beberapa bagian konten.

Apa Itu Jasa SEO

Pada dasarnya jasa search engine optimization adalah pihak yang ahli dalam membuat konten berbasis SEO secara natural. Untuk lebih jauh memahami peranan SEO agency, ketahui dulu bahwa search engine optimization ini terdiri atas tiga komponen penting:

  1. Konten yang berkualitas, artinya isi tulisan memiliki daya tarik agar pembaca mau melihat dan menyelesaikan bacaannya sampai akhir
  2. Organic traffic, artinya jumlah kunjungan orang-orang ke situs Anda tanpa bantuan ads
  3. Jumlah kunjungan merupakan total keseluruhan para pengunjung ke situs Anda berdasarkan hasil total pencarian yang dilakukan

Untuk proses optimalisasi situs sendiri, terbagi lagi ke dalam dua kategori, pertama ada on page dan kedua off page. On page artinya strategi optimalisasi dari dalam situs, seperti penerapan kata kunci yang sebelumnya telah di riset oleh tim SEO agency terpercaya.

Sementara itu untuk jenis off page artinya optimalisasi di luar situs, misalkan backlink dengan peranan mengajak pembaca mengunjungi situs tertentu. Semakin banyak orang klik backlink maka semakin berhasil strategi pemasaran dan semakin tinggi traffic webnya.

On page maupun off page memiliki peranan untuk menjadikan situs hadir sebagai hasil pencarian nomor satu di Google. Nantinya, Anda akan bersaing dengan pemilik situs lain, untuk itu penerapan kata kunci dan strategi lainnya akan sangat menentukan keunggulan.

Baca Juga: SEO Agency Jakarta Dapat Mengoptimasi Website Anda Secara Optimal

Mengapa Butuh Jasa SEO?

Ada banyak cara memasarkan produk dengan basis digital, namun apa alasannya search engine optimization ini terbilang penting? Keberadaan SEO agency menjadi bukti bahwa penulisan konten yang menarik dan menjual itu dibutuhkan dalam dunia digital.

Semua orang dan berbagai bisnis bisa membuat situs berbayar maupun gratis secara mudah di internet. Baik menggunakan bantuan ahli atau membuat situsnya sendiri, terpenting adalah bagaimana mengelola isi situsnya atau kontennya setiap waktu.

Dengan adanya penerapan search engine optimization, situs Anda berpotensi muncul pada peringkat teratas halaman pertama Google. Dibandingkan dengan menulis biasa tanpa strategi maka situs akan tenggelam di tengah ketatnya persaingan untuk branding.

Karena tujuan mempublikasikan tulisan supaya lebih banyak orang bisa melihatnya. Salah satu cara membuat orang datang ke situs adalah mempromosikannya secara tepat. Tapi, tidak semua pemilik situs paham sehingga kehadiran SEO agency menjawab kecemasan itu.

Saat ini segala jenis bisnis sudah banyak beralih ke dunia digital, bahkan sampai membeli sayur sekalipun telah didukung oleh layanan aplikasi online. Jika kurang melakukan branding maka bisnis Anda akan tenggelam dan tidak mampu bersaing dengan bisnis sejenis.

Sebagai pebisnis, Anda pasti paham betapa dinamisnya dunia bisnis sehingga yang bertahan adalah yang mampu beradaptasi. Pertimbangan ini yang sekiranya dapat dijadikan acuan untuk selalu mengevaluasi program kerja setiap sekian periode sekali.

Nantinya ketika bisnis atau situs Anda sudah dikenal, orang tidak perlu lagi menggunakan mesin pencari Google untuk mendapatkan konten dengan tema tertentu. Peranan SEO agency untuk mengajak pembaca ke situs Anda.

Selebihnya, Anda bertanggung jawab mempertahankan pembaca dengan update konten berkualitas dan juga menarik. Mendatangkan pembaca memang sulit, akan tetapi yang jauh lebih sulit adalah mempertahankan pembaca dan membuat mereka menjadi pembaca setia.

Baca Juga: Jasa SEO dan Website Profesional Dapat Menghemat Budget Anda

Apa yang Didapatkan dari Jasa SEO?

Yang didapatkan dari penerapan search engine optimization adalah situs Anda dapat menempati posisi teratas dan unggul diantara situs lain yang hanya posting konten biasa. Dengan semakin meningkatnya kunjungan, semakin besar peluang iklan bisa masuk.

Penerapan kata kunci yang disebar di setiap sudut konten bukan hanya untuk menegaskan kata-kata tertentu. Lebih dari itu, peranan SEO agency juga membantu pemilik situs mendapatkan engagement lebih, bahkan diharapkan terus meningkat dari waktu ke waktu.

Pada dasarnya ketika melakukan pencarian di internet, ada dua kategori orang, pertama yang tahu tujuan situs, kedua yang random mencari. Jika langsung mengetikkan alamat situsnya maka disebut sebagai pencarian organik, semua sudah terarah sejak awal.

Namun, jika mengunjungi sebuah situs bermula dari penerapan kata pencarian tertentu di Google maka hal tersebut dinamakan pencarian non-organik. Pencarian organik dilakukan oleh orang yang tahu alamat situs Anda dan mempercayai isi atau konten di dalamnya.

Sementara itu, perjuangan Anda adalah meningkatkan jumlah pengunjung non=organik yang akan bertambah lebih banyak asalkan penerapan kata kuncinya tepat. Pemilihan kata kunci akurat bisa didapatkan dari SEO agency setelah melakukan riset mendalam.

Semakin sering orang mendapatkan situs Anda dengan hasil pencarian non-organik, lama-lama Google akan mengakui kualitas situsnya. Nantinya, situs Anda bisa unggul dari situs sejenis lainnya dan cenderung lebih direkomendasikan langsung oleh Google.

Baca Juga: Manfaat Jasa SEO Terbaik di Indonesia Terhadap Penjualan Produk Anda

Cara Memilih Jasa SEO yang Tepat

Sadar akan pentingnya optimalisasi situs di dunia bisnis digital, Anda perlu melakukan tindakan sekarang juga. Indonesia memiliki banyak layanan penulisan SEO terbaik untuk optimalisasi situs.

Anda tidak perlu memusingkan formula kontennya sendirian. Sementara bisa tetap fokus ke pekerjaan utama, serahkan pada layanan terbaik dengan kriteria berikut:

  1. Cari di Google karena logikanya adalah jika layanan tersebut bisa mengoptimalisasi situs lain, maka secara otomatis orang-orang di dalam SEO agency terbaik juga paham bagaimana menempatkan posisi agensi paling atas.
  2. Cek reputasi pemilik jasa dengan melihat profil lengkapnya di situs layanan. Jika tersedia media sosial maka Anda juga bisa melihat karakter pemilik di media sosial. Selain itu, testimoni pelanggan sebelumnya bisa dijadikan acuan.
  3. Memberikan penawaran yang masuk akal, untuk menentukannya Anda harus riset berapa harga wajar untuk setiap jumlah kata yang dikerjakan. Harga murah memang menggiurkan, namun pastikan setara dengan kualitas konten.
  4. Terakhir, simak testimoni dari pengguna sebelumnya. Jika banyak dari pengguna sebelumnya menyatakan kepuasan maka Anda bisa mencari detail kepuasan mereka dimana kemudian putuskan kepercayaan Anda setelah melihatnya.
  5. Perusahaan harus sudah terverifikasi untuk memastikan bahwa kualitasnya tidak hanya isapan jempol. Selain mengetahui situs layanannya, Anda juga harus mencari tahu dimana letak kantor SEO agency secara fisik.
  6. Lihat transparansi pelayanan, jangan terpancing dengan harga murah dan pelayanan ramah. Karena hal penting lainnya bersangkutan dengan kinerja. Semakin tidak keberatan jasanya memberikan transparansi, semakin terpercaya layanan tersebut.

Berbagai cara mencari agensi yang tepat harus diterapkan demi menghindari strategi yang kurang efektif. Ada banyak keuntungan ketika Anda sudah menemukan layanan terbaik.

Baca Juga: Tips Penulisan Konten SEO Agar Lebih User Friendly

Yakni bisa berlangganan dan tidak perlu riset lagi jika nanti hendak mengisi konten di web. Anda bisa menemukan banyak agensi penulisan SEO di internet. Namun, mendapatkan SEO agency terpercaya mesti melalui riset terlebih dahulu. Ingin memasarkan produk Anda secara digital? Hubungi Dreambox! Kami siap membantu. Klik di sini!

RELATED BLOG

Find Similar Blog

Contact Us

Blank Form (#3)
Contact Us fluent_forms