...

3 Langkah Cara Brand Agency Bangun Brand Loyalty

DATE
READING DURATION
5 Mins
SHARE

“Banyak yang mengatakan bahwa mencari pelanggan baru jauh lebih mudah dibandingkan dengan mempertahankan pelanggan lama.”

Namun, tidak semua pelanggan baru datang untuk menjadi pelanggan yang loyal terhadap brand Anda. Sebagian besar dari mereka datang untuk hanya sekedar mencoba-coba saja. Setelah dirasa menemukan brand lain yang lebih baik, mereka akan pindah langganan.

Oleh sebab itu, penting sekali bagi perusahaan untuk membangun brand loyalty. Dimana pelanggan baru yang datang akan tetap datang lagi dan lagi. Bahkan akan mengajak orang lain untuk mencoba produk Anda dan menjadi pelanggan tetap.

Baca Juga: Ini Dia Tahapan Proses Branding Yang Dilakukan Oleh Branding Consultant

Membangun Brand Loyalty

Berikut ini ada 3 langkah yang dilakukan brand agency untuk membangun brand loyalty kliennya:

1. Mencari Tahu Apa Kebutuhan Yang Akan Terpenuhi Dari Brand Anda

Seperti apa yang dikatakan oleh psikolog Abraham Maslow bahwa setiap manusia cenderung akan memenuhi kebutuhan hidupnya. Jika Anda bisa menemukan kebutuhan pelanggan apa yang akan terpenuhi dengan produk brand Anda, maka Anda akan dengan mudah untuk melakukan strategi branding yang tepat dan akurat.

Solusi yang tepat akan Anda temukan saat Anda telah mengetahui jawaban atas pertanyaan “Kebutuhan apa yang akan terpenuhi oleh brand produk Anda?” Setelah itu, Anda akan hadirkan bagaimana cara memenuhi kebutuhan pelanggan dengan sebaik mungkin. Dengan cara yang unik dan tidak diberikan oleh pesaing brand Anda.

Dengan begitu, pelanggan akan setia pada brand Anda. Sikap loyal pelanggan inilah yang akan menjadikan mereka membeli lagi dan lagi.

2. Membuat Pesan Unik Sebagai Cara Promosi Brand Anda

Manusia adalah makhluk sosial. Inilah yang bisa dimanfaatkan oleh brand agency untuk membangun brand loyalty. Membentuk komunitas yang berisikan para pecinta produk Anda untuk saling berbagi cerita. Saat pelanggan sudah mulai nyaman, mereka akan menjadi pelanggan tetap dan loyal terhadap produk brand Anda.

3. Membuat Sebuah Program Sebagai Bentuk Filosofi Brand Anda

Langkah terakhir yang biasa dilakukan brand agency untuk meningkatkan brand loyalty adalah membangun filosofi brand Anda. Para pelanggan yang mempunyai minat terhadap filosofi tersebut akan senang hati mengikuti filosofi yang diciptakan dan masuk pada komunitas produk yang Anda buat. Sehingga secara tidak langsung pelanggan tersebut akan menjadi pelanggan loyal bagi brand produk yang Anda miliki.

Demikian 3 langkah brand agency membangun brand loyalty kliennya. Jangan sepelekan brand loyalty. Karena sekali lagi, mempertahankan pelanggan yang loyal jauh lebih sulit daripada mendapatkan pelanggan baru bagi produk Anda.

Ketika sudah ada pelanggan yang loyal, terus jaga sikap loyal mereka terhadap produk Anda. Hanya di tangan pelanggan yang loyal, brand Anda bisa bertahan lama, memenangkan persaingan hingga menjadi king of the market.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Proses Branding Diperlukan Dalam Bisnis

Jika Anda memerlukan bantuan untuk membangun brand loyalty untuk brand Anda, kunjungi kami di sini. 

RELATED BLOG

Find Similar Blog

Contact Us

Blank Form (#3)
Contact Us fluent_forms