...

Media Pemasaran Online yang Harus Diketahui

DATE
READING DURATION
5 Mins
SHARE

Media sosial salah satu media pemasaran online selain digunakan untuk mempromosikan usaha bisa juga digunakan untuk membangun hubungan dengan konsumen. Hubungan yang baik dengan konsumen bisa bertumbuh menjadi kesetiaan konsumen dengan produk

Dunia teknologi semakin hari semakin berkembang dan gencar menciptakan inovasi-inovasi baru yang bermanfaat. Hal ini tentu saja akan berimbas pada berbagai macam kegiatan, salah satunya kegiatan bisnis. Teknologi serba canggih, membuat semua hal bisa dilakukan secara digital alias online, tanpa terkecuali kegiatan bisnis di bidang pemasaran.

Baca Juga: Cara Mengembangkan Bisnis Digital Marketing

Tak seperti dulu, kini telah media pemasaran online telah menjamur. Hal tersebut membantu pembisnis untuk mempromosikan usaha  mudah. Pasti Anda juga sudah menyadarinya, karena hampir di setiap platform digital akan ada orang yang melakukan promosi. Anda pengusaha, tapi belum tahu media pemasaran berbasis online yang efektif? Simak ulasannya di bawah ini:

Daftar Media Pemasaran Online yang Efektif

Ada banyak alasan mengapa banyak pengusaha yang memanfaatkan media pemasaran berbasis online ini. Oleh sebab itu, agar tidak ketinggalan zaman, Anda juga perlu mengenal media pemasaran berbasis online yang efektif untuk usahamu.

1. Google Ads

Layanan pemasaran yang kini menjadi incaran banyak pengusaha adalah Google Ads. Media satu ini merupakan layanan jasa periklanan yang dikelola oleh perusahaan digital paling besar di dunia, yakni Google. Anda pasti tahu, hampir semua pengguna smartphone di dunia menggunakan layanan dari Google, dengan Google Ads Anda bisa menjangkau pasar yang lebih besar.

Keunggulan yang bisa Anda dapatkan ketika menggunakan media pemasaran online ini adalah dapat menargetkan pasar sesuai dengan keinginan. Tentunya dengan cara riset keyword atau kata kunci pada layanan Google, sehingga usaha atau produk Anda bisa naik dan berada pada urutan pertama halaman Google.

2. Instagram

Platform besar yang digandrungi oleh anak-anak milenial ini juga bisa Anda gunakan sebagai media pemasaran, lho. Seperti yang diketahui, banyak sekali online shop yang membuka tokonya di platform satu ini. Hal ini patut Anda contoh, karena tidak sedikit dari mereka yang mendapatkan omset besar setiap bulannya.

Dengan menggunakan Instagram, Anda bisa mengeksplore  produk atau usaha Anda dengan audiens yang lebih banyak lagi. Pasalnya, pengguna sosial media Instagram sangatlah banyak, sehingga dapat digunakan sebagai kesempatan emas untuk mendapatkan pelanggan.

3. Marketplace

Anda juga bisa menggunakan marketplace untuk melakukan pemasaran, sekaligus menjual barang yang Anda produksi. Dengan menggunakan media pemasaran online ini, Anda bisa meraih dua tujuan sekaligus, yaitu promosi dan penjualan. Namun, Anda  juga perlu mempelajari lebih lanjut bagaimana cara untuk menggaet pelanggan dengan media pemasaran satu ini. Dengan begitu, toko Anda akan banjir orderan.

4. Website

Website juga bisa dimanfaatkan sebagai media pemasaran sama seperti marketplace. Namun yang membedakan, marketplace adalah tempat untuk banyak penjual dan website bisa Anda gunakan sendiri karena bersifat lebih pribadi.

Jika ingin menggunakan media pemasaran ini, Anda perlu menguasai SEO dan SEM agar halaman website bisa muncul di urutan teratas mesin pencarian. Semakin berada di atas website milik Anda, semakin besar pula kesempatan untuk mendapatkan kunjungan dari calon pelanggan.

5. Facebook

Sama halnya dengan Instagram, sosial media besar bertajuk Facebook juga menjadi salah satu media pemasaran berbasis online dengan tingkat keberhasilan yang besar. Hal ini tentu tidak lepas dari banyaknya pengguna Facebook dari seluruh dunia. Jadi, jika Anda mempunyai akun Facebook, daripada dipakai untuk hal-hal sepele, gunakan saja sebagai lapak bisnis atau media pemasaran.

Anda bisa menggunakan ketujuh media pemasaran online yang telah disebutkan di atas, untuk mendongkrak pendapatan usaha. Jangan sepelekan media pemasaran berbasis online ini, ya, karena hampir seluruh orang di dunia ini selalu berselancar di dunia maya. Jadi, kesempatan Anda memperoleh konsumen dari berbagai pelosok dunia sangatlah besar dengan memanfaatkan media pemasaran ini.

Baca Juga: Pengaturan Penulisan Iklan untuk Google Ads

Ingin mengetahui lebih banyak informasi seputar dunia digital marketing? Kunjungi blog Dreambox Branding Agency di sini!

RELATED BLOG

Find Similar Blog

Contact Us

Blank Form (#3)
Contact Us fluent_forms