...

Panduan Terperinci mengenai SEO TikTok

DATE
READING DURATION
5 Mins
SHARE
Seo tiktok

SEO TikTok: Cara Mudah Menjangkau Lebih Banyak Audiens

Saat ini, penggunaan media sosial TikTok telah semakin masif, sehingga berbagai optimasi dalam penggunaannya pun menjadi sorotan bagi banyak orang. Salah satu hal yang bisa dioptimasi dengan berbagai upaya yaitu SEO TikTok.

Namun, mungkin saja masih banyak pengguna TikTok yang belum terlalu paham tentang strategi yang satu ini. Maka dari itu, melalui artikel ini, akan dibahas tentang apa yang dimaksud dengan SEO untuk Tiktok, alasan pentingnya, faktor yang mempengaruhi, serta cara optimasi terbaru yang bisa Anda ikuti!

Apa itu SEO Tiktok?

Secara umum, ini merupakan sebuah strategi untuk melakukan optimasi terhadap konten video di TikTok, sehingga dapat lebih mudah untuk mencapai peringkat tinggi di mesin pencarian.

Ketika seorang pengguna mengetikkan kata kunci tertentu di bagian pencarian, maka mereka akan mendapatkan berbagai jenis konten yang dianggap relevan. Penerapan praktik SEO dapat membuat konten Anda lebih mudah terlihat di bagian atas pencarian, sehingga berpotensi untuk menjangkau lebih banyak audiens. Layaknya tips seperti taktik sukseskan TikTok live  yang bisa Anda coba pelajari.

Apa Pentingnya SEO TikTok?

Ada alasan-alasan yang membuat SEO menjadi strategi penting dalam pembuatan konten di TikTok, beberapa di antaranya yaitu sebagai berikut:

1. Dapat Menarik Lebih Banyak Audiens

Dengan lebih memperhatikan SEO, maka Anda akan lebih mudah untuk menarik audiens secara lebih luas. Ada berbagai hal yang perlu diperhatikan dalam hal ini, misalnya penulisan deskripsi atau caption yang tepat.

Anda perlu memperhatikan penggunaan kata kunci, penempatan berbagai kata tertentu, penggunaan hashtag, dan sebagainya. Pastikan bahwa Anda telah membuat deskripsi yang relevan, sehingga konten tersebut akan lebih diminati oleh banyak orang dan pengunjung pun tidak merasa tertipu dengan deskripsi. Ketahui lebih lanjut mengenai 7 cara FYP di TikTok untuk meningkatkan audiens.

2. Meningkatkan Keterlibatan Pengguna

Alasan penting kedua yaitu dapat meningkatkan berbagai jenis keterlibatan dari pengguna, khususnya audiens konten Anda. Penerapan SEO yang tepat membuat peluang keterlibatan pengguna akan cenderung meningkat.

Misalnya, dengan menambahkan deskripsi yang menarik, atau memasukkan kata-kata tertentu yang memancing interaksi, maka audiens dapat lebih tertarik untuk melakukan interaksi sesuai dengan pancingan tersebut, misalnya berkomentar untuk menjawab pertanyaan tertentu atau mendiskusikan pembahasan konten.

3. Memaksimalkan Jangkauan dari Konten Anda

Selanjutnya, strategi SEO yang baik juga dapat membuat jangkauan konten Anda menjadi semakin luas. Konten Anda akan lebih terhubung dengan para pengguna yang memiliki ketertarikan serupa dengan topik konten tersebut, sehingga audiens pun dapat bertambah.

Dengan banyaknya interaksi dalam sebuah konten, juga dapat meningkatkan peringkat di mesin pencarian serta membuat konten Anda akan semakin mudah masuk ke bagian FYP. Konten TikTok yang masuk ke dalam FYP akan meningkatkan TikTok viewer Anda. 

Apa Saja Faktor yang Mempengaruhi SEO TikTok?

Sebenarnya, ada berbagai hal yang dapat berpengaruh terhadap SEO dalam media sosial yang satu ini. Dengan mengetahui dan memperhatikan berbagai faktor di bawah ini, maka Anda bisa lebih mudah untuk menyusun strategi SEO yang sesuai.

1. Informasi dalam Video

Faktor pertama yang berpengaruh dalam hal ini yaitu setiap jenis informasi yang diberikan dalam video TikTok. Ada berbagai hal yang menjadi perhatian dalam hal ini, misalnya hashtag atau tagar, backsound atau latar suara yang digunakan, serta teks secara keseluruhan.

Mesin pencarian TikTok akan mencari berbagai kata kunci yang relevan dengan deskripsi dalam setiap video, sehingga kata kunci pun menjadi aspek penting dalam hal ini, sama halnya dengan mesin pencari pada umumnya.

2. Interaksi Pengguna yang Terjadi

Faktor kedua yang diperlukan dalam strategi SEO dalam aplikasi Tik Tok yaitu tentang interaksi dengan audiens. Semakin banyak interaksi yang terjadi dalam sebuah konten, maka jangkauan yang dihasilkan pun cenderung akan lebih luas.

Selanjutnya, hal ini dapat berdampak terhadap peringkat dari konten Anda di dalam mesin pencari, konten akan cenderung lebih mudah untuk masuk ke bagian FYP atau For You Page. Itu merupakan halaman rekomendasi yang memunculkan berbagai jenis konten, tergantung dari algoritma setiap pengguna Tik Tok.

3. Lokasi Kreator Konten

Ketiga, lokasi asal dari kreator konten pun dapat memiliki pengaruh, khususnya jika sedang bicara dengan local SEO seperti yang juga berlaku pada mesin pencari Google.

TikTok menyediakan algoritma yang dapat mengetahui dari mana saja pengguna mereka berasal, sehingga konten yang dekat dengan mereka pun dapat memiliki potensi yang lebih tinggi untuk muncul.

Lalu, jika Anda sedang berpergian ke luar negeri, maka isi dari FYP TikTok pun dapat menyesuaikan dengan negara tersebut, sehingga Anda akan lebih mudah untuk mencari informasi yang diperlukan di sana.

Terbaru! Ini Cara Optimasi SEO TikTok di Tahun 2024

Untuk dapat melakukan optimasi SEO dalam media TikTok, maka inilah cara yang dapat Anda terapkan.

1. Jangan Lupa Pakai Kata Kunci yang Relevan untuk Bagian Caption

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa kata kunci atau keyword memainkan penting dalam SEO di TikTok, sehingga hal ini sebaiknya diperhatikan dalam setiap konten yang Anda buat.

Gunakan kata kunci di bagian caption, pastikan juga kata kunci tersebut relevan dengan konten yang disajikan sehingga tidak membuat audiens merasa tertipu. Penempatan kata kunci ini menjadi hal penting karena dari sinilah mesin pencari dapat menemukan video Anda.

Untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal, ada baiknya Anda melakukan riset supaya dapat mengetahui kata kunci apa yang sedang banyak dicari saat ini. Dengan riset yang tepat, maka Anda bisa menjangkau lebih banyak audiens dan konten pun akan lebih mudah untuk mencapai peringkat atas di mesin pencarian.

2. Pakai juga Kata Kunci di Dalam Video

Selain penting untuk diletakkan dalam caption, kata kunci juga sebaiknya dimasukkan dalam video Anda. Dengan menerapkan hal ini, maka konten Anda akan semakin dianggap relevan untuk mesin pencari.

Namun, perlu diperhatikan juga jumlah dan penempatan kata kunci ini, supaya tidak terlalu banyak atau terlalu berkumpul di bagian tertentu.

Lalu, sebaiknya Anda juga meletakkan kata kunci di bagian thumbnail video, sehingga target audiens dapat langsung mengetahui isi konten Anda dan jangkauan pun bisa menjadi lebih luas.

3. Buat Konten Menarik yang Berkualitas

Selanjutnya, penting bagi Anda untuk selalu membuat konten yang menarik perhatian banyak orang, namun tetap memperhatikan kualitasnya. Buatlah sajian video dengan ide yang jelas, lalu masukkan audio dan gambar yang dapat mendukungnya. Pastikan bahwa audiens bisa memperoleh konten yang mereka inginkan dan merasa puas.

4. Lakukan Evaluasi terhadap Video Sebelumnya

Untuk bisa mendapat strategi SEO terbaik, maka evaluasi perlu dilakukan terhadap berbagai jenis konten yang disajikan.

Perhatikan video mana saja yang memiliki view tinggi, lalu perhatikan faktor apa saja yang berpengaruh di sana. Bandingkan juga dengan video dengan view yang terbilang rendah, sehingga hal tersebut dapat menjadi bahan evaluasi.

Dengan berbagai hasil evaluasi tersebut, maka Anda bisa kembali menyusun strategi SEO yang tepat dan optimal untuk berbagai konten selanjutnya.

Setelah membaca berbagai informasi tentang SEO untuk media sosial Tiktok, maka tentunya Anda lebih memahami betapa pentingnya hal ini untuk memperluas jangkauan konten Anda. Bagi setiap pengelola atau pembuat konten TikTok, inilah informasi penting yang sebaiknya Anda perhatikan dan terapkan dengan maksimal.

Namun, bagi sebagian orang, hal ini mungkin terlalu memakan waktu atau tenaga, sehingga  layanan SEO dari Dreambox bisa menjadi solusi yang tepat. Anda dapat langsung hubungi kami untuk informasi lebih lengkapnya, lalu pastikan bahwa SEO TikTok.

RELATED BLOG

Find Similar Blog

Contact Us

Blank Form (#3)
Contact Us fluent_forms